Rembang — Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Sale Kabupaten Rembang menggelar musyawarah daerah (Musda) pada Kamis (18/11/2021) di pendopo kecamatan Sale.
Musda yang dipimpin oleh H. Ahmad Jazuli (ketua MUI Sale 2015-2020) tersebut membahas reorganisasi kepengurusan MUI kecamatan Sale periode berikutnya, yaitu periode 2021-2026.
Sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat diundang dalam acara tersebut, termasuk Kepala KUA Kecamatan Sale. Selain itu juga tenaga penyuluh agama.
K.H. Jazuli menyampaikan, peserta agar tidak lagi memilih dirinya. “Tanggungjawab ini terlalu besar bagi saya,” ucapnya.
H Jazuli panggilan akrabnya, menyampaikan capaian-capaian kegiatan yang sudah pernah dilakukan oleh MUI selama 5 tahun terakhir. Misalnya, sholat istisqo di lapangan, pemberian label halal pada produksi makanan, dan beberapa lainya. Tercatat ada 25 capaian maupun kegiatan besar yang menggambarkan eksistensi MUI bagi warga se-kecamatan Sale.
“Pernah ada warga desa yang belum lama ini mengajukan kepada kami MUI untuk mengadakan ta'addud jum'atain (sholat jumat yang didirikan di dua masjid dalam satu lingkup desa), ini juga berhasil ditengahi oleh MUI dengan bijak,” jelasnya.
“Ada juga warga non muslim meninggal, si anaknya ini minta agar orang tuanya yang non muslim ini jenazahnya di “upokoro” layaknya jenazah orang muslim, ini kan ya aneh-aneh saja,” tambahnya
Menanggapi hal itu, Ketua MUI Kabupaten Rembang, Zainudin Ja'far mengatakan, kalau ada catatankeberhasilan, dianggap mampu oleh yang lain dan tidak pernah terjadi masalah, saya kira perlu dilanjutkan, dan pasti akan dipilih lagi oleh para hadirin. Tapi itu ya terserah kepada hadirin,” pungkasnya.
Menurut K. Zainudin berjuang dalam agama itu tidak ada masa periodenya. Sedangkan wakil dari Camat menyampaikan, MUI diharapkan dapat menyelesaikan persoalan umat dan menjadi penyejuk umat. Sehingga tercipta umat kondusif dan damai.
Pemilihan Ketua diadakan secara aklamasi. Rapat siang hari itu membawa hasil H. Jazuli sebagai ketua umum untuk kedua kalinya. Namun dan ada beberapa perubahan di pengurus harian.
Dalam pidato penutupnya, K.H. Jazuli mengagendakan tiga bulan sekali adanya rakor membahas target dan langkah-langkah nyata dari MUI. Baik langkah jangka pendek maupun jangka panjang. Ia berharap keaktifan semua pengurus baru MUI Kecamatan Sale. – (achmad fakih)