Semarang – Tiga madrasah mendapatkan kado spesial di akhir tahun. Kepala Kanwil Kemenag Jawa Tengah, Mustain Ahmad menyerahkan penghargaan kepada tiga siswa yang menjadi pemenang Kompetisi Sains Madrasah Online (KSMO) Nasional.
Penghargaan ini diberikan pada Senin (7/12/2020) di aula Kanwil Kemenag Jateng. Tiga Peserta tersebut mengikuti KSMO tingkat nasional yang digelar pada 9-11 November 2020. Mereka adalah Zadun Nafiq dari MA Riyadlotut Tholabah Sedan merebut juara 1 Fisika Terintegrasi, Mirzalul Umam dari MA Riyadlotut Tholabah, Sedan sebagai juara 3 mapel Biologi terintegrasi, dan Shifa Alesia Resti dari MTs Miftahul Huda Kaliori sebagai juara 2 IPS terintegrasi.
Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kemenag Rembang, Syadullah, Kepala MA Riyadlotut Tholabah Sedan, Anshori dan Kepala MTs Miftahul Huda Kaliori, Sobari turut mendampingi siswa pemenang tersebut. Masing-masing pemenang mendapatkan piagam perhargaan dan sejumlah uang tunai.
Ketiga peserta tersebut menyumbang Jawa Tengah sebagai juara 1 KSM Online tingkat nasional. Jawa Tengah unggul telah dengan meraih 52 kejuaraan terdiri atas 9 medali emas, 24 medali perak, dan 19 medali perunggu. Sementara juara umum 2 diraih oleh Provinsi Jawa Timur dengan raihan 28 medali dan juara umum 3 diraih oleh Provinsi Jambi dengan total 4 medali.
KSM yang diikuti oleh peserta dari rumah masing-masing ini mecakup tingkat MI, MTs dan MA. Secara menyeluruh, tercatat 66.778 siswa yang ikut dengan rincian 22.120 siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI), 23.449 siswa Madrasah Tsanawiyah, dan 21.208 siswa Madrasah Aliyah. – iq