MIN 2 Rembang – Siswa siswi kelas VI MIN 2 Rembang melaksanakan kegiatan simulasi UM (Ujian Madrasah) berbasis CBT (Computer Based Test) pada hari Sabtu (9/4/2022).
Simulasi tersebut dilaksanakan dalam 2 sesi. Sesi pertama dilaksanakan 15 murid, sedangkan sesi kedua 14 murid. Kegiatan berjalan dengan lancar, dan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Kepala MIN Rembang, Badrudin mengatakan, simulasi digelar sebagai gladi bersih siswa kelas akhir MIN 2 Rembang menjalani Ujian Madrasah. “Kami pastikan anak-anak bisa mengerjakan UM pada 11 April 2022 nanti secara teknis. Semoga jaringan lancar tanpa gangguan,” katanya.
Wali kelas VI Sains Safuan mengatakan, simulasi ujian madrasah ini merupakan proses latihan dalam mengoperasikan laptop dan mengerjakan soal simulasi. Agar nantinya pada saat hari pelaksanaan ujian madrasah anak-anak sudah lancar dalam mengoperasikan laptop.
“Dalam mengoperasikan laptop ini membutuhkan beberapa step, jika tidak latihan tentunya anak-anak akan bingung,” imbuhnya.
Safuan berharap, latihan ini akan memperlancar Ujian Madrasah pada 11 April nanti. “Semoga nanti pada saat pelaksanaan Ujian Madrasah pada hari senin tanggal 11 April 2022 berjalan dengan lancar, tanpa halangan apapun terutama signal wifi. Karena signal wifi merupakan salah satu kunci dalam kelancaran kegiatan Ujian Madrasah,” katanya.
Kontributor : Tiara Arif Kusumaningtyas
Editor : Shofatus Shodiqoh