Rembang—Tak terasa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Rembang sudah memasuki usia perak, yaitu usia ke-25. Selama perjalanannya, sudah banyak prestasi yang diraih. Dan dalam rangka memperingati HUT MAN Rembang yang ke-25, OSIS mengadakan berbagai jenis perlombaan. Perlombaan yang diadakan antara lain lomba paduan suara dengan lagu mars Madrasah, lomba kasti, dan lomba futsal.
Acara yang diselenggarakan pada Sabtu (4/2), diawali dengan jalan santai ini dibuka secara resmi oleh Kepala MAN Rembang Muhammad Yunus Anis. “Melalui kegiatan perlombaan ini marilah kita sambut dengan penuh suka cita karena madrasah kita telah genap berumur 25 tahun”, tandas Anis.
Anis berpesan kepada seluruh siswa kelas XII untuk selalu belajar dan berdoa agar diberikan kelancaran selama mengikuti UNBK yang pertama kali diadakan di MAN Rembang.
Acara yang diakhiri dengan pembagian doorprize dan pengumuman pemenang lomba ini sangat diapresiasi positif oleh seluruh civitas MAN Rembang.( Jojo Sutejo/shofatus s.)