Rembang—Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang mengadakan pembinaan peserta yang akan diikutkan dalam perhelatan MTQ tingkat Provinsi Jawa Tengah di asrama haji Donohudan pada 16-19 November mendatang.
Dalam sambutan pembukaannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang, Atho’illah menandaskan kepada para peserta agar mempersiapkan diri secara maksimal agar mendapatkan hasil yang terbaik.
“Selain itu teruslah belajar, termasuk lagu-lagu tilawah yang kini sudah berkembang pesat,” sambungnya.
Beliau menambahkan, untuk mencetak generasi-generasi MTQ yang berkualitas, antar instansi terkait harus saling berkoordinasi. Pembinaan MTQ semacam ini juga perlu dilakukan secara intensif, sebagai wahana pengembangan diri, dan sharing informasi terbaru tentang MTQ.
Kasi Bimas Islam, M. Mahmudi mengatakan, tujuan pembinaan ini yaitu guna memberdayakan dan meningkatkan kualitas peserta MTQ asal Rembang, juga memberikan pengetahuan tentang MTQ kepada peserta dan pembina agar lebih bisa meningkatkan kualitasnya.
“Selain itu juga untuk memberikan semangat kepada peserta agar lebih giat berlatih setelah pembinaan, dan mendapatkan hasil yang terbaik dalam perlombaan,” sambungnya.—Shofatus S.