Rembang – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang, Atho’illah meminta peserta untuk memupuk semangat dalam mengikuti Porsadin tingkat Jawa Tengah yang diadakan di Demak, selama dua hari pada Minggu-Senin (7-8/7/2019).
Hal itu disampaikan Atho’illah ketika melepas kontingen Rembang untuk bertolak ke Kabupaten Rembang pada pada Minggu pagi (8/7/2019) di halaman Masjid Agung Rembang. Atho’illah berharap, dengan semangat tersebut, akan memicu peserta untuk mengerahkan kemampuan secara optimal, sehingga akan mendapatkan hasil yang baik pula.
Adapun jumlah peserta yang berangkat berjumlah 26 orang yang berhasil menjadi juara Porsadin tingkat kabupaten Remang yang digelar baru-baru ini. Mereka adalah Zidan Almas dan sabilatun najah sebagai juara I tahfidz al-qur'an juz 30 (pa/pi), Ahmad Fahri Anwar dan Lana Shobibatul Muna sebagai juara Musabaqah qira'atil kutub (pa/pi), Ahmad Jawad Nizarul Aziz dan Mufidatul Af'idah sebagai juara I Pidato Bahasa Indonesia (pa/pi), Muhammad Agus Wafi dan Zahrotus Sita' sebagai juara I lomba Pidato bahasa arab (pa/pi), Zaidan Mahrus dan Iffatun Nakiyyah sebagai juara I MTQ (pa/pi), Muhammad Bagus Ulinnuha dan Cindy Cahyaningrum sebagai juara Kaligrafi (pa/pi), Muhammad Nadhiif dan Chasna' Zalifatul Maula sebagai juara I Murattal wal imla' (pa/pi), Hanif Rezza Sahidna dan Umi Mutanaimah Dwi Sutiana sebagai juara I Puisi islami (pa/pi), Laila Ramadhani, Melisa Setyoningrum, dan Akhlaqul Karimah sebagai tim yang menjadi juara I Cerdas cermat diniyah.
Adapun dari cabang olahraga, panitia memberangkatkan Nanda Rizqi Subagya (pa), dan Rindiyatun Nurul Mukaromah (pi) sebagai juara I Bulu tangkis, Syach Rayhan Alfarizqi dan Putri Amelia sebagai juara I tenis meja, dan Setya Febriyanto serta Saqya 'Ainil Mazaaya sebagai juara I lari sprint.
Atho’illah didampingi oleh Kasi PD Pontren Kemenag Rembang Tri Mulyani, berharap semua peserta akan membawa hasil yang membanggakan. — iq