Rembang – Guna meningkatan kompetensi SDM madrasah di bidang digitalisasi data, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang melalui Seksi Pendidikan Madrasah memberikan sosialisasi dan pendampingan penerapan sistem Evaluasi Diri Madrasah dan Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah berbasis elektronik (e-RKAM) selama lima hari (22-27/4/2021).
Kegiatan ini diadakan di aula gedung PLHUT Kemenag Rembang dan melibatkan operator semua madrasah di bawa naungan Kankemenag Kabupaten Rembang.
Salah satu tim inti e-RKAM Kemenag Rembang Chaizatul Chasanah mengatakan, madrasah tersebut terbagi atas lima rombongan belajar (rombel). “Seluruh madrasah kami bagi dalam lima rombel. Setiap rombel merupakan madrasah yang secara geografis berdekatan. Pendampingan ini berlangsung selama lima hari dan setiap hari diikuti oleh satu rombel,” terang Chaiza.
Dalam pendampingan ini, diberikan penjelasan tentang gambaran umum penerapan aplikasi e-RKAM. Masing-masing operator di setiap madrasah diminta untuk menyusun EDM terlebih dahulu sebagai dasar untuk menyusun e-RKAM.
“EDM mencakup apa saja kebutuhan madrasah. Karena setiap madrasah memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. EDM ini akan menjadi dasar dalam menyusun e-RKAM,” jelas Chaiza.
Sebagaimana diberitakan, e-RKAM ini merupakan salah satu program Kementerian Agama RI yang terangkum dalam program Madrasah Education Quality Reform (MEQR). Program EQR ini mencakup empat bidang, yaitu e-RKAM, penerapan sistem penilaian hasil belajar siswa kelas IV, kebijakan dan pengembangan keprofesian berkelanjutan untuk guru, Kepala Madrasah dan Tenaga Kependidikan, serta penguatan sistem untuk mendukung peningkatan mutu pendidikan. — iq
MTsN 1 Rembang Tebar Prestasi di Berbagai Olimpiade Mapel
MTsN 1 Rembang -- Kabar menggembirakan datang lagi dari siswa-siswi MTsN 1 Rembang yang berhasil menyabet berbagai medali dalam kompetisi...
Selanjutnya