Rembang—Sebanyak 39 calon peserta lomba MTQ tingkat Provinsi Jawa Tengah diberikan pengarahan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang, Atho’illah dalam acara pembinaan MTQ, Selasa (15/11) di aula Kankemenag Kabupaten Rembang.
Peserta tersebut merupakan juara satu seleksi MTQ di setiap kecamatan yang telah diadakan beberapa waktu lalu. Mereka akan menunjukkan kemampuannya dalam setiap cabang lomba pada perhelatan MTQ Jawa Tengah yang akan digelar di Kabupaten Magelang pada 5-8 Desember mendatang.
Kepada peserta, Atho’illah mengatakan, MTQ merupakan sebuah kegiatan untuk meningkatkan kualitas pemahaman dan pengamalan agama sesuai apa yang diajarkan dalam Al-qur’an.
Menurut Atho’illah, dewasa ini banyak yang berilmu agama cukup tinggi, tapi kurang mampu mengamalkannya. “Hal ini menyebabkan ketidaksinkronan, pintar tapi tidak diamalkan,” katanya.
Oleh karena itu, Atho’illah berpesan kepada para peserta tak sekadar menghafal dan memahami Al-qur’an, namun juga mengamalkannya. Pengamalan tersebut diwujudkan dalam perilaku yang menunjukkan kesalehan sosial. Seperti berperilaku terhadap teman, tetangga, masyarakat, dan bernegara. “Jadi bukan hanya shaleh dalam ubudiyah nya saja,” terangnya.—Shofatus Shodiqoh