Sulang Rembang – Pertandingan sepak bola persahabatan antar pelajar adalah bentuk kompetisi yang diadakan secara tidak resmi atau tanpa tekanan kompetitif yang tinggi. Begitulah penyataan yang disampaikan oleh guru pendamping kelas Khusus olah raga (KKO) MTsN 3 Rembang, Moh Teguh.
“Pertandingan persahabatan antar pelajar adalah suatu bentuk kompetisi yang dilakukan oleh sebuah tim guna mengasah dan meningkatkan kemampuan dengan kompetisi yang tidak resmi. Pertandingan ini sering diadakan untuk mempromosikan persahabatan, membangun kerjasama, dan meningkatkan keterampilan bermain sepak bola diantara pelajar,” katanya disela memberi instruksi pada anak asuhnya.
Pertandingan persahabatan antara kelas khusus oleh raga MTs N 3 Rembang bertanding melawan Sekolah Sepak Bola (SSB) Gedangan yang diasuh oleh Agus yang di gelar di lapangan desa Gedangan pada hari sabtu (9/9/2023).
Tujuan utama dari pertandingan sepak bola persahabatan adalah memungkinkan pelajar untuk berinteraksi dengan teman-teman dari sekolah atau tim lain, dan mengembangkan keterampilan sepak bola tanpa tekanan kemenangan atau kekalahan yang besar.
Aturan dalam pertandingan sepak bola persahabatan dapat lebih fleksibel dibandingkan dengan pertandingan kompetitif resmi. Hal ini dapat memungkinkan pemain untuk mencoba peran yang berbeda, mengatur waktu bermain yang lebih longgar, atau bahkan mengizinkan rotasi pemain yang lebih luas.
“Usia dari pemain rata-rata hampir sama karena semua pemain adalah berstatus pelajar, maka dari itu hanya skill dan pengalamanlah yang membedakan kualitas permaianan,” kata agus.
“Kesungguhan dari anak didik serta keseriusan dalam bermain sangatlah penting dalam membina pemain pemain muda, karena tidak jarang ada siswa yang mempunyai bakat yang bagus akan tetapi dia malas dalam bergerak maka hal ini akan mempengaruhi pola permainan mereka,“ katanya lagi.
Pada pertandingan pesahabatan kali ini, banyak sekali orang tua siswa yang mengantar putranya dan melihat langsung kemampuan bertanding, sehingga banyak dari orang tua yang berteriak di pinggir lapangan untuk memberi semangat pada anaknya.
Suparlan, salah satu orang tua siswa yang ikut bermain merasa senang sekali dengan adanya program pertandingan persahabatan ini, dengan kegiatan ini anaknya yang dulunya kurang serius dalam bermain tetapi sekarang kelihatan termatovasi untuk berlatih.
“Saya senang sekali dengan kegiatan yang d selenggaran madrasah, terutama kelas khusus olah raga ini. Memang anak saya senang bermain sepak bola akan tetapi belum terarah dan fokus. Dengan adanya pertandingan persahabatan ini membuat anak saya semakin giat dalam berlatih dan akan menguatkan mentalnya ketika bertandin,“ katanya.
Dalam pertandingan ini dimenangkan oleh SSB Gedangan. Akan tetapi para siswa KKO sepak bola MTsN 3 Rembang mendapatkan pembelajaran penting dalam skill bermain maupun mental bertanding. Ke depan nanti sudah terprogram akan menyusul pertandingan berikutnya yang sudah disusun oleh guru pendamping kelas olah raga. — burhan/iq