Rembang — Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam Kankemenag Kabupaten Rembang, Sarip, menghadiri pembukaan lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islam (MAPSI) tingkat Kecamatan Lasem pada Sabtu (26/8/023) di SD Negeri Soditan, Lasem.
Turut hadir, Korwilbidikcam Kecamatan Lasem, Pengawas Sekolah dan Kepala Sekolah Dasar se-Kecamatan Lasem. Pembukaan diikuti oleh Dewan Yuri, Guru pendamping dan seluruh peserta MAPSI yang berjumlah 350 berasal dari 31 SD Negeri dan Swasta di Kecamatan Lasem.
Lomba MAPSI SD Kecamatan Lasem ini dibuka oleh Korwilbidikcam Kecamatan Lasem, Pargono. Pargono berharap kepada seluruh peserta MAPSI agar berkompetisi dengan sportif, sehat, diniati untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan Agama, jangan semata mata mencari kejuaraan. “Juga kepada Dewan yuri, pada semua cabang dalam memberikan penilaian harus seobyektif mungkin, karena MAPSI ini berkelanjutan untuk di tingkat Kabupaten dan Provinsi,” kata Pargono.
Usai pembukaan, Sarip bersama dengan korwilbidikcam didampingi oleh Ketua KKG PAI Kecamatan Lasem meninjau pelaksanaan lomba di 14 majlis lomba.
Sarip mengapresiasi kinerja seluruh Panitia dan jajaran GPAI SD di Kecamatan Lasem yang telah bekerja dengan kompak, sinergis, dan sungguh sungguh, sehingga pelaksanaan MAPSI SD Kecamatan Lasem benar – benar dapat berjalan dengan baik, tertib dan lancar.
Kasi PAI mengingatkan kembali kepada seluruh jajaran panitia dan GPAI Kecamatan Lasem, bahwa hasil kejuaraan MAPSI ini khususnya bagi peserta yang meraih juara 1 agar dibina terus sampai menuju MAPSI tingkat Kabupaten tanggal 31 Agustus 2023, dengan harapan semoga hasilnya lebih baik. – sarip/iq