Kepala Kankemenag Rembang, Moh. Mukson meninjau pelaksanaan Bimbingan Manasik Haji di dua Kecamatan, yaitu Sedan dan Kragan. Monitoring ini dilakukan pada Kamis (25/4/2024).
Manasik haji Kecamatan Sedan digelar di Gedung Al-Munawir MA Riyadlotut Thalabah Sedan. Sedangkan KUA Kragan di Aula Masjid Darunnajah Islamic Center.
Di hadapan para jemaah Haji, KaKankemenag Kab. Rembang Moh Mukson menekankan kepada para jemaah calon haji untuk memiliki 4 persiapan . ” Semoga ibadah haji kali ini berjalan dengan baik. Untuk berhaji, kita harus memiliki 4 persiapan, yaitu persiapan fisik, mental, finansial juga persiapan spiritual. Jadikanlah ibadah haji ini menjadi cerita sekaligus kenangan terindah saat pulang nanti,” kata Kakankemenag
Jumlah jemaah haji Kecamatan Sedan sebanyak 162 jemaah calon haji. Sedangkan Kecamatan Kragan sebanyak 189 jemaah . Kegiatan manasik kecamatan ini sekiranya akan dilaksanakan dari tanggal 23 s.d 29 April 2024.
Sebagaimana diberitakan, manasik haji Kabupaten Rembang dilaksanakan selama 22 April hingga 30 April 2024. Pembukaan telah diadakan pada 22 April 2024, sedangkan penutupan akan digelar pada 30 April 2024. Adapun selama 23-29 April, manasik haji diadakan di 10 titik lokasi di kecamatan.
Berdasarkan data Kemenag Rembang, jumlah jemaah haji tahun ini sebanyak 1.090. Terdiri atas 1.080 jemaah haji regular, dan 10 orang petugas Haji Daerah (PHD).
1.090 jemaah haji tersebut terjadwal terbang menuju tanah suci dengan lima kloter. Yaitu kloter 80, 81, 82, 83, dan 84 dan dijadwalkan berangkat pada awal Juni 2024.
Kakankemenag Tekankan Imbauan Pegawai Salat Berjemaah, Ini Faktornya
Rembang (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang mendukung penuh imbauan Menteri Agama RI dalam upacara peringatan Sumpah Pemuda...
Selanjutnya