MTsN 1 Rembang– MTs Negeri 1 Rembang mendapatkan kunjungan dari Plt. Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama RI, H. M. Sidiq Sisdianto. Kunjungan ini diadakan pada Kamis (21/9/2023) dan didampingi oleh Kasi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama kabupaten Rembang, Sya’dullah.
Kunjungan kerja ini untuk meninjau pelaksanaan pembangunan serta jumlah rombel kelas di MTs Negeri 1 Rembang. Pada tahun pelajaran 2023/2024 jumlah peserta didik yang antusias melanjutkan pendidikan ke MTs Negeri 1 Rembang membludak mencapai 370 peserta didik. Ini menyebabkan rombel kelas yang semula ditargetkan hanya 9 kelas bertambah menjadi 12 kelas, sehingga total rombel kelas di MTs Negeri 1 Rembang adalah 30 rombel kelas.
Dalam kunjungannya Sidiq Sisdianto mengajak seluruh civitas akademika madrasah terus menunjukkan keunggulannya. Keunggulan itu tercermin ketika lembaga pendidikan memiliki pembeda antar lembaga pendidikan lain. MTsN 1 Rembang diminta memiliki pembelajaran agama Islam disusun lebih sistematis. Sehingga, madrasah ini akan menjadi destinasi dan referensi orang tua untuk menitipkan anaknya dalam menempuh pendidikan akhlak berkarakter.
“Inilah keistimewaan madrasah. Mencetak manusia paripurna berorientasi bukan hanya di dunia, tetapi juga di akhirat,” pungkas beliau.
Sidiq juga meninjau lokasi pembangunan Aula Indoor MTs Negeri 1 Rembang serta bangunan bangunan kelas yang perlu di renovasi. Didampingi oleh Kepala MTs Negeri 1 Rembang dan jajaran wakil Kepala Madrasah mulai dari waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, Waka Sarpras dan Waka Humas.
Kepala MTs Negeri 1 Rembang, Akhmad Suhadak Solikin menyampaikan terima kasih atas kunjungan ini. “Kami sangat bangga sekali atas kesempatan yang diberikan. Semoga ke depannya MTs Negeri 1 Rembang lebih bersinergi menciptakan keunggulan-keunggulan yang patut dibanggakan dan mampu bersaing dikancah nasional maupun internasional,” ungkapnya. (fn/iq)