MAN 2 Rembang – Cuti Bersama dalam rangka Idul Fitri telah usai. MAN 2 Rembang menggelar apel pagi pada hari pertama masuk kerja setelah cuti bersama lebaran , Rabu (26/4) kemarin. Kegiatan ini dimulai pada pukul 07.15 dan diikuti oleh seluruh guru dan pegawai.
Kepala Madrasah, Kasnawi yang bertindak sebagai pembina apel menekankan bahwa apel perdana ini sebagai upaya peningkatan kinerja guru dan pegawai MAN 2 Rembang dan sebagai bentuk kesiapan serta penguatan kinerja pasca cuti bersama.
Pada kesempatan tersebut Kasnawi mengajak kepada guru dan pegawai agar senantiasa meningkatkan kinerja dengan dengan dasar kerja keras ihlas dan tuntas. Menurutnya, moment Idulfitri selain kita gunakan untuk memahami diri sendiri, juga orang lain.
Kasnawi menambahkan, tidak ada orang yang selalu benar dan tidak ada orang yang selalu salah. Untuk itu yang benar perlu untuk pertahakan dan meningkatkan agar lebih baik dalam melaksanakan tugas sehari-hari sehingga nyaman aman dan kondusif.
“Hari ini tidak ada emosi, tidak ada saling benci. Yang ada hanya rasa simpati dan peduli serta senyum bahagia karena kita telah melebur dosa dosa kita dengan saling peduli memaafkan bersama. Semoga Allah SWT mengampuni dosa dosa kita,” imbuhnya.
Kasnawi juga mengingatkan ada tiga hal pokok yang mana tidak bosan-bosannya disampaikan yaitu tampilan madrasah, pelayanan dan mengukir prestasi.
Menurutnya dedikasi, totalitas kepedulian terhadap anak didik dan lingkungan sekitar untuk menunjukkan semangat baru bahwa hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Caranya dengan bagaimana secepatnya bisa menunjukkan prestasi MAN 2 Rembang sehingga layak untuk menjadi madrasah unggul di Kabupaten Rembang, Provinsi jawa Tengah maupun nasional dan internasional.
“Tidak ada yang tidak mungkin kalau kita mau. Kuncinya adalah kerja keras, kerja ihlas dan pengabdian tanpa batas,” pungkasnya.
Kontributor: Mohammad Qomarul Huda
Editor: Shofatus Shodiqoh