Rembang – 10 Madrasah Negeri dan swasta di Kabupaten Rembang akan menjalani penilaian akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Provinsi Jawa Tengah. Penilaian ini selama empat hari, yaitu dua hari untuk penilaian kecukupan dan dua hari untuk penilaian visitasi.
Penilaian Akreditasi ini dilakukan dalam selama empat hari. Dua hari untuk penilaian kecukupan, dan dua hari untuk penilaian visitasi. 10 Madrasah mendapatkan jadwal berbeda. Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang, Syadullah mengatakan, ada 10 madrasah yang akan menjalani penilaian akreditasi ini.
“Ada 10 madrasah yang saat ini akan menjalani penilaian akreditasi dari BAN Pemprov Jateng,” jelasnya ketika diwawancara Jumat (3/9/2021) di ruang kerjanya.
Empat madrasah terjadwal mengikuti penilaian visitasi pada 6-7 September. Madrasah tersebut adalah MAS Al Hidayat, MA YSPIS Gandrirojo, MTsS Muallimin Muallimat dan MTsS Islamiyah Syafiiyah. Sementara enam madrasah mengikuti penilaian visitasi akreditasi pada 8-9 September yaitu MTsS Ar Rohman 01, MTsS Miftahul Huda, MTsS Miftahul Falah, MTsS Al Anwar, MTsN 3 Rembang, dan MIS Darul Huda.
Pengawas Madrasah Kemenag Rembang, Abdul Aziz menambahkan, dua hari sebelum penilaian visitasi, dilakukan penilaian kecukupan oleh tim Asesor. Selalam penilaian ini, ada empat standar pembelajaran yang dinilai, yaitu mutu lulusan, proses pembelajaran, mutu guru dan manajemen sekolah/madrasah.
“Akreditasi ini dilakukan lima tahun sekali. Sehingga setiap madrasah harus menjaga kualitas madrasahnya. Kami akan selalu mengawal,” ucap Aziz. — iq
Kakankemenag Tekankan Imbauan Pegawai Salat Berjemaah, Ini Faktornya
Rembang (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rembang mendukung penuh imbauan Menteri Agama RI dalam upacara peringatan Sumpah Pemuda...
Selanjutnya