Rembang – Satu prestasi lagi bagi putri daerah Rembang. Hafidzoh asal Kecamatan Sedan mengikuti perhelatan Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) tingkat Internasional di Iran. Momen bergengsi ini berlangsung pada 19 – 27 April mendatang. Cabang lomba yang diikuti Muqoffa adalah tahfidz 30 juz.
Muqoffa akan berangkat bersama tiga peserta lainnya mewakili Indonesia. Muqoffa merupakan satu-satunya peserta perempuan karena tiga peserta lainnya adalah laki-laki.
Penunjukan Muqoffa untuk melenggang ke ajang MHQ internasional ini merupakan perjalanan yang panjang. Setelah beberapa kali menjuarai MTQ maupun MHQ di tingkat Kabupaten hingga nasional, pada akhir Februari lalu, Muqoffa akhirnya ditunjuk oleh Menteri Agama mewakili Indonesia mengikuti ajang berharga ini.
Kepala kankemenag Kabupaten Rembang, Atho’illah menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada putri daerah tersebut. Menurut Atho’illah, kesempatan yang didapatkan Muqoffa tak semata-mata karena keberuntungan. “Semua itu melalui perjalanan dan perjuangan yang panjang,” ujar Atho’illah.
Atho’illah meminta kepada semua masyarakat Rembang pada khususnya, dan seluruh masyarakat Indonesia pada umumnya, untuk mendoakan Muqoffa mendapatkan hasil yang terbaik dan bisa mendapatkan kejuaraan untuk dipersembahkan kepada Indonesia.
“Kami bangga, kendati daerah yang relatif kecil, Kabupaten Rembang bisa menunjukkan prestasinya dan memberikan kontribusi yang nyata untuk bangsa Indonesia. Apalagi kontribusi tersebut adalah MHQ, yang sangat menjunjung tinggi Agama Islam dan Indonesia,” ujar Atho’illah. — ss