Muslih merasa sangat senang, lantaran selama puluhan tahun berdagang, baru kali ini mendapatkan kepastian usahanya. Muslih dan 35 pedagang lainnya yang mangkal di madrasah yang terletak di Kecamatan Sedan ini telah mendapatkan sertififikat halal gratis atas fasilitasi dari MIN 1 Rembang.
“Saya merasa senang sekali. Sudah 10 tahun di sini. Dan baru kali ini mendapatkan sertifikat halal, penghargaan yang luar biasa bagi kami para pedagang kecil,” kata Muslih, usai menerima sertifikat halal dari Kepala Kemenag Rembang, Moh. Mukson pada Kamis (13/6/2024) di MIN 1 Rembang.
Demikian pula Muthoyibah, pedagang nasi dan jajanan di MIN 1 Rembang. Ia yang mengaku sudah 12 tahun berjualan di madrasah yang terletak di Kecamatan Sedan Kabupaten Rembang ini merasa senang sekali mendapatkan sertifikat halal. “Saya bersykut dan mengucapkan terima kasih. ALhamduillah, semoga sertifikat halal ini bermanfaat dan barokah,” katanya.
Sebagaimana diberitakan, Kementerian Agama dan Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) tengah menggencarkan sertififikat halal. Semua usaha yang dikonsumsi publik diwajibkan untuk memiliki sertifikat halal. Adapun prosesnya, akan dibantu oleh Pendamping Proses Produk Halal (P3H) di daerah masing-masing.
Guna mendukung program ini, Kepala MIN 1 Rembang, Ahmad Fahimi mengajak 35 pedagang di MIN 1 Rembang untuk mengikuti program ini. Pihaknya memfasilitasi para pedagang dan membentuk Paguyuban Pedagang MIN 1 Rembang sebagai wadah untuk berkoordinasi dan mengembangkan usaha.
“Pedagang di MIN 1 Rembang inin kami satukan dengan membentuk Paguyuban Pedagang MIN 1 Rembang. Semuanya sudah memiliki sertifikat halal, jadi aman dikonsumsi siswa,” kata Fahimi.
Selain halal, jajajan para pedagang ini juga dipastikan ramah lingkungan dan meminimalisasi sampah palstik. Untuk itu, setiap kali beli bakso atau es, para siswa diwajibkan untuk membawa mangkok atau gelas sendiri. “Semua pedagang sudah kami beri pengertian, dan mereka bisa menerimanya,” imbuh Fahimi.
Penyerahan sertifikat halal ini dilakukan oleh Kepala Kemenag Rembang, Moh. Mukson kepada para pedagang, bebarengan dengan wisuda kelas 6 siswa MIN 1 Rembang. Mukson mengapresiasi upaya MIN 1 Rembang yang memastikan keamanan jajanan siswa dengan sertifikat halal. — iq