MTsN 1 Rembang — Awal tahun pelajaran 2023/2024 dimulai pada tanggal 17 Juli 2023. MTsN 1 Rembang mengadakan upacara bendera dalam rangka Pembukaan kegiatan Matsama Tahun 2023. Kegiatan Matsama ini dilaksanakan pada Senin-Kamis, 17-20 Juli 2023.
Upacara bendera diikuti seluruh siswa MTsN 1 Rembang, yang berjumlah 920 siswa. Upacara Pembukaan kegiatan MATSAMA juga dihadiri oleh Kepala Madrasah, Guru, dan Tenaga Kependidikan MTsN 1 Rembang. Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 ini dibuka secara resmi oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Sudaryo.
Sudaryo mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada 370 peserta didik baru di MTsN 1 Rembang. Sudaryo menyampaikan tujuan pelaksanaan Matsama. “Matsama bertujuan untuk mengenal lingkungan madrasah dan membentuk karakter anak-anak dengan materi yang disampaikan Bapak Ibu Guru. Selain itu, kegiatan Matsama bertujuan untuk menumbuh perasaan cinta dan bangga belajar di madrasah, serta mengembangkan kreativitas dan disiplin peserta didik yang cerdas dan berakhlakul karimah,” ungkap Sudaryo.
Usai sambutan dilanjutkan dengan pengalungan tanda pengenal oleh Wakil Kepala Bidang Kurikulum kepada 2 perwakilan peserta Matsama. Setelah itu, seluruh peserta Matsama secara bersama-sama mengalungkan tanda pesertanya masing-masing.
Setelah upacara pembukaan, acara dilanjutkan dengan kegiatan pemberian materi yang sudah dijadwalkan panitia. Adapun materi yang disampaikan pada hari pertama Matsama ini adalah Sejarah Madrasah oleh Firti Dwi Haryanti,, Pengenalan Program Unggulan MTsN 1 Rembang oleh Mochammad Nawawi, Kegiatan KBM dan Pembiasaan oleh Izzatin Nuril Latifah. Kegiatan Matsama juga diisi dengan pembiasaan karakter dengan shalat duhur berjamaah.
Siswa sangat antusias mengikuti Matsama hari pertama. Acara Matsama hari pertama berjalan dengan lancar dan berakhir pada pukul 12.00
Salah satu peserta matsama , Syafia Naylal Fudla mengungkapkan rasa bahagianya mengikuti kegiatan Matsama. “Kegiatan Matsama MTsN 1 Rembang sangat menyenangkan. Kegiatan juga dikemas dengan game sehingga acara tidak membosankan. Saya tidak sabar mengikuti Matsama hari selanjutnya,” ungkap Farid. (Fi/iq)