Rembang — Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Jawa Tengah, H. Hasan Maulana melantik Pengurus Daerah IPHI Kabupaten Rembang periode 2022-2027 di gedung Haji, Jl Pemuda Rembang.
Bupati Rembang, H. Abdul Hafidz didapuk sebagai Ketua PD IPHI. Di hadapan pengurus Wilayah IPHI Jateng, Bupati membacakan janji pelantikan diikuti oleh seluruh pengurus.
Usai dilantik, Bupati meminta segenap pengurus untuk menjalankan amanah dan tugasnya sesuai dengan bidangnya masing-masing. “Kita selaku pengurus IPHI sudah cukup berkompeten dari segi keilmuan, kepatutan dan sisi lainnya. Karena itu kawan-kawan pengurus agar bisa menjalankan tugas sesuai dengan bidangnya masing-masing,” kata Bupati.
Bupati meminta IPHI Kabupaten Rembang bisa menjadi teladan bagi masyarakat dalam mensyiarkan Islam. “Di tengah masyarakat, kita harus bisa memperlihatkan diri kita sebagai organisasi yang memberikan manfaat bagi mereka,” kata Bupati.
Untuk mengaktifkan organisasi IPHI di tingkat Kecamatan. Bupati berharap masing-masing IPHI tingkat Kecamatan mempunyai kantor sendiri. “Kantor ini bisa untuk berdiskusi, bermusyawarah dan mengembangkan organisasi,” imbuh Bupati.
Sekreatis Pengurus Wilayah IPHI Jawa Tengah, H. Najahan Musyafak MA dalam menyambut baik keinginan Ketua IPHI Rembang agar IPHI Kecamatan mempunyai gedung/kantor sendiri. Najahan menilai, organisasi IPHI masih dalam proses penguatan kelembagaan. “Saya yakin Rembang punya potensi yang luar biasa. Khidmat IPHI ini bisa dirasakan oleh masyarakat. Karena ini kami apresiasi keinginan agar ada kantor di masing-masing cabang di kecamatan,” tutur Najahan.
Najahan juga memberikan masukan, agar IPHI bisa bergerak di bidang Kesehatan. Menurutnya, Kesehatan ini akan sangat mendukung calon haji memenuhi syarat istithoah, yaitu mampu dari segi Kesehatan.
“Kita bisa bergerak di bidang Kesehatan dengan mendirikan klinik pratama di kecamatan. Bisa dengan menggandeng Puskesmas. Klinik ini bisa dimanfaatkan oleh calon haji untuk mengecek Kesehatan,” papar Najahan.
Dengan jumlah jemaah haji di Rembang rata-rata 700-800 jemaah per tahun, lanjut Najahan, bisa menjadi potensi IPHI kecamatan untuk mendirikan klinik.
Acara ini diisi dengan pengajian Isra’ Mi’raj dengan penceramah KH Amir Mahmud dari Pamotan, Rembang. Turut serta dalam kepengurusan IPHI ini Kakankemenag Kabupaten Rembang, H. M. Fatah, dan Pengawas Madrasah, Hj. Tasi’ah Khoiriyah– iq